Skip to main content

Tutorial Picsay Pro Wajah Joker

Whats up guys, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan cara membuat wajah joker mungkin sudah banyak yang membuat tutorial ini di internet. Karna saya jarang membahas edit foto wajah mungkin beberapa hari kedepan saya akan membahas manipulasi wajah. Siapa yang tak kenal tokoh jahat yang satu ini ? yup, joker merupakan musuh bebuyutan super hero batman.
Sekilas penampilan joker mirip sekali dengan badut atau wajahnya menyerupai tokoh badut, secara garis besar tokoh joker digambarkan sebagai seseorang yang memiliki gangguan jiwa yang anti sosial dan juga tidak punya hati nurani tanpa segan ia melakukan tindakkan kriminal hanya untuk kesenangan semata-mata, Tokoh joker pertama kali muncul serial komik batman yang diterbitkan oleh DC comics pada tahun 1940.

Untuk proses edit wajah joker sangatlah mudah kalian hanya perlu membuat wajah pada foto kalian menjadi putih dengan menggunakan effect saturation dan untuk membuat mulut, mata joker bisa menggunakan bahan yang sudah saya sediakan.

LANGKAH PERTAMA

Pertama-tama kalian ubah warna kulit pada bagian wajah menjadi warna putih dengan menggunakan effect saturation. Pilih adjust > paint mask / selection, jika tulisan yang disamping titik 3 bertulis mask kalian ubah menjadi select dan seleksi bagian wajah dengan menggunakan brush tool.
Setelah selesai menyeleksi wajah pilih panah berwarna hijau > saturation , ubah posisi tombol kearah kiri hingga warna wajah berubah warna menjadi putih natural ( tidak mencolok ) dan untuk mempertegas warna putih kalian ulangi langkah sebelumnya. Pilih adjust > paint mask > panah hijau > curves.

LANGKAH KEDUA

Sebelum melanjutkan kelangkah selanjutnya kalian siapkan terlebih dahulu bahan-bahan pembuatan wajah joker disini (gambar sobekan mulut, warna mulut, warna mata). Kalian pilih effect > insert picture untuk memasukan bahan-bahan tadi dan masukan terlebih dahulu gambar sobekan mulut, lalu pada bagian cut out kalian hapus bagian tepi gambar dengan eraser tool soft.

LANGKAH KETIGA

Selanjutnya masukan gambar warna mata dan ubah blend atau transparant menjadi 55% dilanjutkan dengan memasukan gambar warna mulut, kalian ubah blend mode yang tadinya normal menjadi multiply dan transparant / blend menjadi 50%. Pastinya setiap foto berbeda-beda ada yang warna mulutnya terlalu cerah ada juga yang sebaliknya dan untuk menyelesaikan masalah tersebut kalian bisa pilih effect > saturation.

LANGKAH KEEMPAT

Pada tahap terakhir kalian akan mengubah warna rambut langkah-langkahnya hampir sama dengan yang sebelumnya, kalian hanya perlu menyeleksi rambut dengan menggunakan paint mask > panah hijau > hue dan ulangi sekali lagi untuk membuat warna seasli seperti warna rambut joker, pilih paint mask > panah hijau > brightness.
Begitulah tutorial membuat wajah joker dengan menggunakan aplikasi picsay pro, Semoga artikel yang saya bagikan bermanfaat untuk kalian dan terimakasih sudah berkunjung jika ada pertanyaan bisa tinggalkan dikolom komentar.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar