Skip to main content

Cara Membuat Efek Sketsa Pensil di Android [Picsay Pro]

Whats up guys, Pada artikel ini saya akan sharing bagaimana cara membuat foto menjadi setengah sketsa pensil dengan menggunakan aplikasi  picsay pro. Perlu kalian ketahui membuat sketsa pensil dimedai kertas merupakan suatu hal yang sangat sulit untuk sebagian orang yang tidak memiliki keterampilan menggambar, namun beda artian jika kalian membuatnya dengan bantuan picsay pro. Hal tersebut menjadi lebih mudah untuk dilakukan oleh banyak orang.
Tutorial Picsay kali ini saya akan membuat efek sketsa pensil yang sangat mudah tanpa harus repot menggunakan kertas ataupun pensil, efek ini sebenarnya banyak cara namun yang saya akan mempraktekannya dengan menggunakan picsay pro.

LANGKAH PERTAMA

Pertama-tama kalian buka foto yang ingin diedit efek sketsa pencil, setelah itu kalian akan merubah foto kalian menjadi sketsa di picsay. Caranya kalian pilih effect > pencil sketch dan kalian simpan foto tersebut.

LANGKAH KEDUA

Selanjutnya kalian tekan tombol undo yang berada dipojok kiri atas hingga foto kalian menjadi seperti sedia kala atau aslinya dan dilanjutkan dengan memasukan mentahan gambar tangan dan kertas yang bisa kalian cari di internet dengan menggunakan key word hand+paper atau juga bisa menggunakan gambar yang sudah saya sediakan disini.

LANGKAH KETIGA

Setelah kalian memasukan gambar tangan dan kertas dilanjutkan dengan memasukan gambar foto kalian yang sudah diberi effect sketsa pensil tadi, pada bagian cut out kalian ubah blend mode menjadi multiply dan jangan lupa hapus bagian yang keluar dari gambar kertas dan tangan.
Nah.. itu saja tutorial membuat efek sketsa pensil dengan menggunakan aplikasi picsay pro, Semoga artikel yang saya bagikan bermanfaat untuk kalian dan terimakasih sudah berkunjung jika ada pertanyaan bisa tinggalkan dikolom komentar.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar